Panen Demplot Pemupukan Berimbang Padi Sawah



Menutup tahun 2013 ini, tepatnya hari Jumat tanggal 27 Desember 2013, BP3K Kecamatan Sukalarang melaksanakan kegiatan panen Demplot penggunaan pupuk Anorganik seluas 2 Hektar yang bekerja sama  PT Pupuk Kujang. Perlakuan dalam kegiatan ini adalah perlakuan “Pemupukan berimbang Padi sawah”.mengunakan pupuk Urea 200 Kg Ha dan NPK 300 Kg/Ha Serta Pupuk Organik 500Kg. Kegiatan ini berlangsung di kampung Cipetir Desa Priangan Jaya pada kelompok tani Cipetir dengan melibatkan 4 petani sebagai demontator yaitu Ujang Sutisna, Dudu, Lili dan Saepulloh masing-masing seluas 0,5 Hektar. 

Estimasi produksi  dari hasil ubinan yang dilaksanakan bersama oleh petani,ketua kelompoktani, penyuluh dan kepala BP3K Sukalarang dengan berat rata – rata 5,51 kg tiap ubinan sehingga diperoleh hasil sebesar  8.816 Kg GKP / Ha, hal ini menunjukkan adanya peningkatan produksi sebesar 15 % dari produksi biasanya 7664 Kg / Ha. 

Selain perlakuan dosis pupuk pada kegiatan ini sekaligus ditekankan penerapan komponen lain pada budidaya padi sawah yaitu Varietas Unggul, Benih berlabel, Tanam sister Jajar Legowo 2, tanam bibit muda, PHT dan panen dan pasca panen.
 
Para petani baik pelaksanaan kegiatan maupun petani sekitar mengaku sangat senang dengan adanya kegiatan tersebut karena dapat merasakan dan melihat langsung serta menjadi lebih yakin bahwa penerapan teknologi yang benar dan tepat yang disampaikan oleh PENYULUH, bila dilaksanakan mendapatkan hasil yang MEMUASKAN .